11 September 2012

Camping di Pantai Watukodok

Beberapa hari lalu, saya diajak teman dari Sanggar Anak Alam Yogyakarta untuk ikut mereka camping di pantai Watukodok. Pengennya sih saya merekomendasikan pantai lain yang lebih bagus, tapi karena cuma ngintil doang, maka ikut aja jadinya :D


Pantai Watukodok sendiri terletak sederet dengan Krakal, Drini, Sepanjang, dan beberapa pantai lainnya. Akses jalan kesana mudah dan bisa dijangkau dengan sepeda motor sampai langsung ke tepi pantai.

Pantai Watukodok dilihat dari timur.
Bukit kecil di sebelah barat.
Menurut saya, tidak ada yang istimewa dari pantai ini. Walaupun demikian, bermain air dan pasir di pantai ini tetaplah menyenangkan :D

Watukodok di pagi hari.
Sore harinya, sayang nggak bisa lihat sunset disini, kehalang bukit.
Pantai ini lumayan kalo buat camping, ada kamar mandi dan toilet, warung kecil, dan gubuk kecil yang bisa dijadiin tempat buat shalat. Kayu bakarnya bisa dari daun dan batang pandan-pandan laut di tepi pantai. Lebih baik lagi kalo kulonuwun dulu dengan bapak yang menjaga pantai ini, lupa siapa nama beliau, bisa sekaligus nitip motor :D

Tenda sudah berdiri :D
Mari sarapan :D
Forever alone.
Semoga lain kali bisa camping di pantai yang lebih bagus lagi deh :D

Related Post



Tidak ada komentar: